Rabu, 05 Desember 2012

Abstraksi Data (Basis Data)




Berhubung saya mempunyai sejumlah tugas tentang basis data, salah satunya adalah abstraksi data. Jadi kali ini saya akan memberikan sedikit gambaran tentang abstraksi data dalam sisten basis data. Tujuan utama dari sistem basis data adalah untuk menyediakan fasilitas untuk view data secara abstrak bagi penggunanya. Namun bagaimana sistem menyimpan dan mengelola data tersebut, hanya diketahui oleh sistem itu sendiri. Abstraksi data merupakan level dalam bagaimana melihat data dalam sebuah sistem basis data.

Berikut ini tiga level abstraksi data yang ditampilkan dalam sebuah bagan beserta dengan contohnya :

1.      Level fisik / Internal level
Merupakan level terendah pada abstraksi data yang menunjukkan bagaimana sebenarnya sebuah data disimpan. Pada level ini kita melihat data sebagai gabungan dari struktur dan data itu sendiri.  Misalkan Kita memiliki sebuah data mahasiswa. Pada level ini data mahasiswa dipandang dengan memperhatikan bahwa dalam data tersebut ada atribut Nama yang disimpan dengan tipe data varchar sebesar 20 byte dan NIM dengan ukuran 35 byte.

2.      Level Konseptual atau level logik
Merupakan level berikutnya pada abstraksi data, menunjukkan data apa yang disimpan pada basis data dan hubungan apa saja yang ada di antara data tersebut. Misalkan kita memiliki 2 data masing-masing berupa data mahasiswa dan data dosen. Maka pada level ini kita melihat apa saja saja isi dari data mahasiswa tersebut misalkan namanya = Ilham dan NIM = 13020110154. Dan pada tabel dosen kita melihat isi datanya misalkan nama_dosen = Syahrul Mubarak, S.Kom dan NIP = 132184934403. Selain melihat isi kedua data tersebut, dapat juga dilihat apakah ada relasi (hubungan) antara keduanya.

3.      Level view / eksternal level
Pada level ini menggambarkan hanya sebagian saja yang dilihat dan dipakai dari keseluruhan database, hal ini dikarenakan beberapa pemakai database tidak membutuhkan semua isi database. Misalnya dalam database fakultas ada file mahasiswa, file dosen, file karyawan, file mata kuliah, file gaji dan file lainnya. Maka pemakai dalam level ini hanya menggunakan satu atau sebagian tabel dari keseluruhan tabel yang ada di database fakultas. Misalnya bagian gaji hanya menggunakan file gaji dan tidak menggunakan file mata kuliah karena tidak dibutuhkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengunjung